Besi H-BEAM / METAL BEAM
KETERANGAN
besi H Beam yang menggunakan proses cenai panas. Besi H Beam merupakan sebuah balok baja yang dalam istilah inggris dikenal dengan Hot Rolled. Seperti namanya, besi ini memiliki bentuk huruf H yang lebar dan sering digunakan dalam pembangunan konstruksi gedung, jembatan, atau lainnya.
baja profil H Beam dilengkapi dengan dimensi ukuran lebar dan kuping yang sama tetapi pada besi WF, menjadi lebih lebar dibagian kupingnya. Kalau ukuran dimensinya adalah 100 mm x 100 mm maka ini adalah ukuran profil H Beam, tetapi kalau dimensinya sudah berbeda misalnya 200 mm x 100 mm maka ini tergolong sebagai profil WF.
Fungsi H - Beam
H Beam digunakan sebagai pasangan dari baja profil WF dan bisa dijadikan kolom atau tiang pada struktur gedung.